Sharing Pengalaman Order Book Journey di id.photobook

by - October 29, 2020

Di era digital seperti sekarang ini, hampir semua orang pasti memiliki smartphone baik untuk komunikasi ataupun untuk menyimpan foto-foto pribadi maupun memori bersama orang-orang tersayang. Menyimpan memori di media digital memang lebih mudah dan lebih banyak daya simpannya namun kelemahannya jika data memory crash atau akun khusus menyimpan memori foto hilang maka akan sulit untuk mengembalikan memori foto. Salah satu cara menyimpan memori foto momen berharga adalah dengan mencetaknya, menjadikan sebuah book journey, penyimpanan seperti ini memang terbilang klasik tapi masih sangat worth it. Kalau dulu mencetak foto harus menggunakan klise (negative film) namun kini sudah lebih modern dan mudah, cukup data foto di transfer atau upload dari laptop atau smarthphone, foto sudah bisa langsung dicetak dengan mesin pencetak & kertas khusus tentunya.


Membahas  mengenai mencetak foto, beberapa waktu lalu aku memesan sebuah album foto bertema book journey keluarga kecilku yang biasa di sebut photobook (buku yang berisi kumpulan foto-foto). Aku order di ID.PHOTOBOOK melalui pesan online, tertarik memesan disana karena melihat review dan juga contoh-contoh layout yang keren, selain itu ordernya juga mudah, bisa custom secara online, kemarin aku order langsung di applikasi yang bisa di unduh di google store dan juga bisa dilanjut langsung melalui website nya id.photobook .

CARA ORDER & PROSES KIRIM FOTO NYA BAGAIMANA ?

Cara Order

Aku order Hardcover Large Potrait 48 Halaman, proses ordernya juga mudah karena sudah di sediakan tutorial cara order di website nya id.photobook.


Setelah order, kita akan dikirimkan kode notifikasi melalui email kita dan kode tersebut yang digunakan untuk memasukan Langkah selanjutnya yaitu mengupload foto, karena aku order Hardcover Large Potrait 48 Halaman jadi foto yang harus di upload harus sebanyak 100 foto (tidak kurang dan tidak lebih). Foto yang kita upload pun bisa kita urutkan sesuai keinginan kita.

Id.photobook juga menyediakan banyak layout dan cover photobook yang bisa kita pilih, bisa juga custom judul photobook dan custom foto untuk cover, jujur sangat memudahkan karena saat mengupload foto tidak memakan waktu yang lama, loading nya cepat dan mudah. Saat order kemarin, aku juga dapet bonus kalender tempel dinding yang covernya foto-foto kita.

PROSES PRODUKSI

Setelah proses upload foto selesai, proses pembuatan photobook dimulai dan kita akan diberikan update terkait proses pembuatan photobook melalui email hingga waktu pengiriman dan sampai di tangan kita, bisa kita tracking langsung melalui notifikasi email. Waktu pengerjaannya relative cepat sekitar 3-5 hari kerja.

HASILNYA BAGAIMANA?

Saat produk sampai, packagingnya pun aman. Super excited dengan hasil foto nya yang keren, padahal resolusi foto yang aku upload bervariasi tapi hasil foto-foto nya semua nya HD dan tidak ada yang blur atau pecah. Fyi, id.photobook menggunakan alat cetak foto yang terbaik dengan harga alatnya mencapai 5m lho, luar biasa banget ya, pantes dong hasilnya ga kaleng-kaleng.  

Setelah menanti beberapa hari, akhirnya penantian memiliki  album foto bisa di wujudkan di id.photobook. Kualitas bukunya menggunakan hardcover tebal, kertas nya juga memiliki kualitas terbaik, halus dan tebal . Harga Hardcover Large Potrait 48 Halaman yang aku pesan dibandrol Rp.325.000,-  di id.photobook juga tersedia berbagai pilihan yang bisa kita sesuaikan dengan budget kita masing-masing.




Nah, semoga ulasanku mengenai pengalamanku order book journey di id.photobook bermanfaat ya. Untuk kalian yang ingin memiliki book journey atau photobook sebagai memori yang tersimpan rapi bisa order di id.photobook.

App Store / Google Store : idphotobook

Official Instagram : @id.photobook

Official Website : www.idphotobook.com

Official Shopee : id_photobook


You May Also Like

0 comments

Total Pageviews